Kadang saya takut sekali.
Dengan masalah yang saya buat. Dengan kesalahan dan penyesalan. Dengan tanggung jawab. Dengan kecerobohan saya. Dengan orang lain di sisi saya. Dengan egoisme saya. Dengan hal-hal bodoh yang saya lakukan tanpa pikir panjang. Dengan waktu yang terus bergerak. Dengan pikiran saya yang tidak pernah berpikir matang, tidak berpikir panjang, tidak tau ke mana arah tujuan, tidak tau mana yang salah atau benar. Dan dengan diri saya yang takut dengan ketakutan itu sendiri.
Terlalu banyak hal yang saya takuti. Berpikir dewasa. Menjadi dewasa. Kadang itu membuat saya lelah, seperti lari di tempat. Tidak mencapai apapun, tidak menjadi apapun, hanya diri sendiri dan detik yang terus berdetak, lalu tidak tau lagi.
Terlalu banyak hal yang saya takuti. Berpikir dewasa. Menjadi dewasa. Kadang itu membuat saya lelah, seperti lari di tempat. Tidak mencapai apapun, tidak menjadi apapun, hanya diri sendiri dan detik yang terus berdetak, lalu tidak tau lagi.
09 Oktober 2010
Tidak ada komentar:
Posting Komentar